Untuk memudahkan transaksi anda, kami mencoba menawarkan salah satu cara pembayaran OnLine yg udah biasa di kenal di jagad maya
PAYPAL
Wajib hukumnya bagi pengguna jasa layanan internet atau bisnis online untuk memiliki satu account di Paypal.
Cara daftar seperti di bawah ini:
- Buka link https://www.paypal.com/
- Klik tombol Sign Up Today yang ada di bagian bawah
- Pilih bahasa yang di kehendaki, kalau saya pilih Bahasa Indonesia
- Pilih account Pripadi aja dulu, lain waktu bisa upgrade sewaktu diperlukan
- Lalu klik tombol Memulai dan isi data data sesuai dengan indentitas anda yang sesungguhnya. Antara lai,: Email : email ini nantinya akan jadi ID kita di Paypal (pastikan alamat email anda valid), Sandi : Isi minimal dengan 8 character (gabungan angka dan huruf, ini bertujuan untuk keamanan sandi), Kemudian Masukkan Ulang Sandi, Pengisian Nama Depan : Isilah dengan nama depan anda (nama harus sesuai dengan kartu indentitas yang berlaku, Pengisian Nama Belakang : Isilah nama belakang anda. Catatan: Jika nama anda terdiri dari dua suku kata artinya tidak jadi masalah, karena anda dituntut untuk mengisi nama depan dan belakang, dan jika nama anda terdiri dari tiga suku kata, maka isilah nama depan anda dan nama belakang anda, dan jika nama anda hanya terdiri dari satu suku kata, maka isilah hanya nama depan anda kemudian Kotak Nama Belakang di isi dengan Koma (,)
- Isi alamat tinggal anda sesuai kartu identitas
- Isi no telp. yang bisa di hubungi
- Kemudian setelah semua data terisi dengan benar, Klik tombol Setuju dan Buat Rekening
- Sampai disini dan proses pembuatan Rekening Paypal anda telah selesai, dan anda akan di bawa ke halaman account yang memperlihatkan saldo anda adalah $0.00 USD, itu karena anda baru saja berhasil membuat Rekening.
- Dengan kesembilan langkah diatas anda sudah bisa mengikuti program PTC dari Luar Negeri yang notabene harus memiliki Rekening di Paypal, sekarang tinggal anda mulai mengikuti dan terjun dalam bisnis online.
Keterangan diatas semoga bermanfaat untuk anda !